Jakarta, Info Breaking News – Presiden Joko Widodo mengaku dirinya sudah mengusulkan sejumlah nama untuk dijadikan calon Dewan Pengawas (Dewas) KPK. Nama-nama mulai dari Taufiequrachman Ruki hingga hakim Albertina Ho pun disebut-sebut menjadi kandidat kuat Dewas KPK.
"Nama-nama sudah masuk, tapi belum difinalkan karena kan hanya lima, ada dari hakim, ada dari jaksa, ada dari mantan KPK, ada dari ekonom, ada dari akademisi, ada dari ahli pidana," kata Jokowi, Rabu (18/12/2019).
Selain Ruki dan Albertina Ho, nama mantan Hakim Agung Artidjo Alkostar pun turut menghiasi daftar nama calon Dewan Pengawas KPK. Meski begitu, mengenai calon dari jaksa dan ekonom, Jokowi masih enggan membeberkan nama-nama mereka
"Ada hakim Albertine Ho, itu tapi belum diputuskan loh ya, Pak Artidjo, saya ingat tapi lupa, dan belum diputuskan," tuturnya.
"Jaksa siapa ya, ada jaksa yang tidak aktif lagi (pensiun) kelihatannya, kalau ekonom masuk biar seimbang, (anggota Dewan Pengawas) pasti baik-baiklah," tambah dia.
Lebih lanjut, Jokowi memastikan orang-orang yang terpilih sebagai Dewan Pengawas nantinya adalah orang-orang yang baik. Ia juga mengaku masih akan terus menyaring usulan nama-nama tersebut hingga hari Kamis (19/12/2019) esok hari mengingat kelima orang anggota Dewas KPK rencananya akan dilantik bersama dengan lima orang komisioner KPK 2019-2023 pada Jumat (20/12/2019) nanti. ***Rina Triana
Related Posts :
Sulitrnya Dideteksi Terorisme di Kampus Jakarta, Info Breaking News - Didin Wahidin, Direktur Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi mengakui deteksi… Read More...
Warga Pakpak Bharat Minta Pendampingan Pemerintah untuk Mengelola Potesi Daerah PAKPAK BHARAT - Warga Pakpak Bharat mengharapkan pendampingan pemerintah untuk bisa mengelola potensi yang dimiliki daerah hasil pemekaran… Read More...
Sulitrnya Dideteksi Terorisme di Kampus Jakarta, Info Breaking News - Didin Wahidin, Direktur Kemahasiswaan Kementerian Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi mengakui deteksi… Read More...
Kisah Sirine Tua Peninggalan Belanda, Penanda Imsak dan Buka di Blora Merana Sirine peninggalan Belanda yang kini menjadi penanda imsak dan buka ouasa di wilayah Kota Blora. (dok-ib) BLORA… Read More...
Sihar: Terima Kasih Dairi, Saya Yakin 99 Persen di Sini Djoss DAIRI - Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Sumatera Utara, Sihar Sitorus mengaku mendapat sambutan luar biasa selama kampanye damai di Kabup… Read More...