Babinkamtibmas Brigadir Bambang Sudayat membantu petani panen semangka di Desa Temengeng. (foto: dok-resbla) |
Seperti yang dilakukan anggota Bintara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Babinkamtibmas) Polsek Sambong Brigadir Bambang Sudayat, di Desa Temengeng Kecamatan Sambong, Jumat (9/12) kemarin. Ia turun ke lapangan untuk membantu para petani yang sedang melakukan panen buah semangka.
"Kami laksanakan sambang desa guna mempererat tali silaturahmi dengan warga di pedesaan. Hal ini diperlukan agar terjalin hubungan yang baik antara petugas dengan masyarakat, misalnya dengan membantu petani dalam kegiatan panen ini," kata Brigadir Bambang Sudayat.
Sebagai anggota polri yang memiliki jiwa sosial tinggi, Brigadir Bambang S tidak canggung dan segan untuk membantu warga masyarakat desa Temengeng yang sedang memanen hasil kebunnya berupa buah semangka.
Hal itu dilakukan Brigadir Bambang Sudayat untuk menunjukkan kedekatan polisi dengan masyarakat dimanapun tempatnya dan kepada siapapun. Kapolsek Sambong AKP Joko Priyono SH mengatakan bahwa saat ini sudah seharusnya polisi mau turun ke lapangan untuk mengetahui keadaan yang sebenarnya.
"Dengan turun ke lapangan akan dengan mudah melaksanakan deteksi dini dan menciptakan situasi aman, tertib dan kondusif. Kegiatan ini untuk mewujudkan citra polisi yang dekat dengan rakyat," ungkap Kapolsek AKP. Joko Priyono SH.
"Saya sebagai Babinkamtibmas harus selalu siap sedia membantu warga desa, apalagi dalam kegiatan panen seperti ini, dan saya menyadari bahwa tugas polisi adalah memberi pelayanan kepada masyarakat, untuk itu kami sebagai petugas Baabinkamtibmas yang masing-masing memiliki desa binaan wajib mengetahui perkembangan di desanya, sembari mendekatkan diri kepada warga desa agar terciptanya hubungan yang harmonis," terangnya.
Sementara itu para petani mengaku sangat senang dengan adanya aparat kepolisian yang terjun langsung membantu para petani serta memberikan penyuluhan dan bimbingan dalam bertani. (ag-infoblora)