KALIANDA, KALIANDANEWS - Fraksi Gabungan Nasdem-Perindo-Hanura menggritik sejumlah kualitas proyek pekerjaan yang dilaksanakan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) berlangsung Jum'at (13/12) pagi.
Kritikan tersebut disampaikan saat Komisi III DPRD Lamsel menggelar Hearing yang dihadiri langsung Plt. Kepala Dinas PUPR Lamsel, Agustinus Oloan. Menurut Ketua Fraksi Gabungan Nasdem Supri yang juga anggota Komisi III mengatakan, akhir-akhir ini banyak informasi baik dari masyarakat maupun media terkait buruknya sejumlah proyek di Dinas PU-PR.
"Kita sebagai wakil rakyat tentu tidak bisa diam mendengar informasi seperti itu, untuk itu tekankan setiap pengerjaan Infrastruktur harus berdasarkan mengikuti standar pengerjaan yang baik, sehingga hasil benar-benar maksimal. Kita juga meminta kepada PPK dan Konsultan harus bekerja secara profesional," Terang Supri.
Masih Kata Supri, hal ini tidak bisa dianggap sepele, karena setiap proyek pemerintah diperuntukan kepada masyarakat, jangan sampai masyarakat yang dirugikan. Kedepan pihaknya meminta baik itu Dinas terkait maupun rekanan harus sama-sama profesional dalam bekerja.
"Pelaksanaan pekerjaan harus benar-benar sesuai standar yang sudah ditentukan. Kualitas material harus sesuai Uji Lab dan pekerjaan harus maksimal. Kedepan jika masih ada pekerjaan Insfrastruktur di lamsel yang ditemukan dengan kualiatas tidak baik, maka Fraksi Nasdem menjadi yang terdepan melaporkan kerugian negara atas pengunaan Anggaran Insfrastruktur tersebut," Tegas Supri. (Red)