![]() |
Jakarta, Info Breaking News – Setelah sebelumnya sukses dengan peluncuran smartphone gaming bertajuk Xiaomi Black Shark, kini produsen smartphone asal Tiongkok tersebut kembali menggebrak pasar dengan meluncurkan Xiaomi Black Shark Helo.
Hadir dengan layar 6,01 inci berpanel AMOLED yang dihiasi "notch" yang menjorok di layar atas serta resolusi gambar Full HD 1080 x 2160 pixel, tampilan Black Shark Helo dinilai lebih garang dari pendahulunya.
Tak hanya tampilan layar yang berbeda, Black Shark Helo juga diperkuat RAM berkapasitas hingga 10GB. Untuk urusan memotret, Xiaomi Black Shark Hello dilengkapi dengan dual camera berkekuatan 12 megapiksel dan 20 megapiksel dengan lensa bukaan (aperture) f/1.75. Sementara sensor kamera depan beresolusi 20 megapiksel dengan lensa bukaan f/2.2.
Di sektor hardware, tertanam chipset Snapdragon 845 dengan opsi RAM 6 dan 8 GB dengan ROM 128 GB, serta RAM 10 GB dan ROM 256 GB. Baterainya berkapasitas 4.000 mAh yang didukung fitur Quick Charge 3.0.
Untuk sistem operasi, smartphone ini dipercaya masih akan diperkuat sistem Android 8.1 Oreo yang dilapisi antarmuka MIUI 10. Untuk model RAM 6 dan 8 GB, Xioami hanya menyediakan satu stik analog, sementara versi 10 GB akan mendapat dua kontroler untuk masing-masing sisi perangkat.
Selain itu, Black Shark Helo juga dilengkapi dengan tombol khusus yang memungkinkan pengguna untuk mengaktifkan mode gaming meski di dalam pesawat. Xiaomi juga menyediakan aplikasi khusus bernama Gamer Studio, di mana pengguna bisa mengatur CPU, display, jaringan, dan sebagainya untuk disesuaikan dengan masing-masing game yang berbeda.
Profil yang telah diatur di aplikasi Gamer Studio tadi juga bisa dibagikan melalui fitur "Shark Code". Lebih lanjut, Black Shark Helo juga menyisiplan speaker stereo dan RGB LED yang terpendar di logo belakang dan strip di samping serta sistem pendingin dan layar HDR10-compliant untuk pengalaman gaming yang lebih berkesan.
Profil yang telah diatur di aplikasi Gamer Studio tadi juga bisa dibagikan melalui fitur "Shark Code". Lebih lanjut, Black Shark Helo juga menyisiplan speaker stereo dan RGB LED yang terpendar di logo belakang dan strip di samping serta sistem pendingin dan layar HDR10-compliant untuk pengalaman gaming yang lebih berkesan.
Tak lupa, Xiaomi pun menyematkan chip khusus mobile Pixelworks untuk membantu mengubah konten SDR ke HDR secara real-time. Meski begitu, dilansir dari GSM Arena, Rabu (24/10/2018), Xiaomi menghilangkan earphone jack dalam smartphone barunya ini.
Untuk harga, Xiaomi Black Shark Helo dengan RAM 6 GB dibanderol dengan harga mulai 3.199 yuan atau sekitar 7 juta rupiah. Sedangkan untuk versi RAM 8 GB akan dijual dengan harga 3.499 yuan atau 7,7 juta rupiah. Namun, untuk versi paling unggul dengan RAM 10 GB dengan memori 256 GB, Xiaomi belum merilis harga pasarannya. ***Armen