Portal Berita Bola ~ Milan - AC Milan dikabarkan Corriere dello Sport turut mengincar tanda tangan Franck Kessie. Manajemen Milan pun berencana untuk melakukan pendekatan kepada Atalanta demi mendapatkan jasa Kessie.
Gelandang 20 tahun tersebut tampil gemilang bersama Atalanta pada musim ini. Dia berhasil mencetak tujuh gol plus dua assist dari 19 pertandingan yang sudah dijalani bersama La Dea.
Performa apik pemain yang bisa tampil sebagai gelandang bertahan dan bek tengah itu menarik minat sejumlah klub-klub besar Eropa, mulai dari Chelsea, Manchester United, Arsenal, Liverpool, serta AS Roma.
Dari beberapa klub tersebut, Roma menjadi yang paling serius menginginkan jasa Kessie. Bahkan, rekan setim Kessie di Atalanta, Alejandro Gomez, mengklaim jika sang pemain semakin dekat untuk berseragam I Giallorossi.
Ternyata, tidak hanya AS Roma yang serius menginginkan jasa Franck Kessie, namun juga AC Milan. Skuat Merah-Hitam membutuhkan pemain seperti Kessie untuk menambah solid lini tengah.
Akan tetapi, upaya I Rossoneri memboyong Kessie ke San Siro pada bursa transfer awal musim depan tidak akan mudah. Selain masih terikat kontrak bersama Atalanta hingga 30 Juni 2021, nilai jual Kessie juga diyakini mencapai angka 25 juta euro (Rp 356 miliar).
Dengan kondisi keuangan saat ini, manajemen AC Milan harus berpikir ulang untuk menebus gelandang timnas Pantai Gading itu dari Atalanta. Namun, ketika proses penjualan saham ke investor asal China berjalan lancar, Milan bakal mendapat dana segar untuk membeli Franck Kessie.