 |
Foto : Ist |
Kaliandanews.com, Natar - Sebuah Truk Tangki BBM (Bahan Bakar Minyak) BE 9240 CL, terbakar di ruas jalan arah Bandar Lampung menuju Tegineneng, di depan Bandara Radin Inten II, KM 28, Branti Raya, Kecamatan Natar Lampung Selatan, Sabtu (21/01).
Truk Tangki yang dikemudikan Ridwan tersebut, membawa sekitar 24 ton Premium dan Pertalite milik PT. Pertamina. Rencana BBM tersebut akan didistribusikan ke SPBU Sukadana Lampung Timur.
Menurut beberapa orang saksi mata, tidak jelas penyebab terjadinya kebakaran tersebut. Tetapi mereka sempat melihat api dari bagian depan truk tersebut.
"Kita langsung menghubungi petugas kepolisian dan petugas pemadam kebakaran," ucap seorang saksi yang enggan disebut namanya.
Petugas pemadam kebakaran dibantu petugas kepolisian, langsung melakukan upaya pemadaman truk di bagian depan, agar tidak menyambar ke bagian belakang tangki yang berisi BBM yang mudah terbakar.
Akibat kejadian ini, arus lalu lintas dari arah Bandar Lampung menuju ke Tegineneng sempat mengalami kemacetan yang cukup panjang. (yb)
Related Posts :
BPKB Motor Milik Mesifati Harefa Dinyatakan Hilang di Kantor Samsat Gunungsitoli Kantor Samsat Gunungsitoli |Foto: Ferry Gunungsitoli,- Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) milik Mesifati Harefa hilan… Read More...
Bawa Ganja 8 Kg, 2 Mahasiswa Ditangkap Polisi Pelaku saat di Mapolres Lamsel Kalianda, Kaliandanews - Kepolisian Resor (Polres) Lampung Selatan (Lamsel) berhasil men… Read More...
Pelaku Penculikan di Bakauheni Ditangkap, Alasannya Sakit Hati Yusuf Sugeng pelaku penculikan (bertopeng) Kalianda, Kaliandanews - Tindak pidana penculikan anak terjadi di Dusun Way … Read More...
Siap-Siap !! Pemerintah Akan Segera Umumkan Lowongan CPNS 2018BERITAPNS,COM--Bagi anda yang berminat untuk menjadi pegawai negeri sipil, bersiaplah. Penerimaan calon pegawai negeri sipil ( CPNS) berpote… Read More...
Panen Raya Padi di Blora, Kementan : Ini Bukti Bahwa Stok Beras Aman Panen raya padi di Desa Tanjung Kecamatan Kedungtuban bersama Dirjen Hortikultura, Bupati Blora, Dandim 0721 dan Dinas Perta… Read More...