Tagar itu melejit ke posisi nomor dua setelah Indonesia memastikan tiket final Piala AFF 2016. Rabu (7/12).
Dalam #DiRuangGantiTimnas, netizen mencoba menebak apa yang terjadi di dalam ruang ganti.
Lucunya, netizen membuat percakapan kocak antara pemain sesuai peristiwa yang terjadi dalam pertandingan.
Seperti kicauan yang dilontarkan akun Twitter @andriewiwi dengan tagar #DiRuangGantiTimnas.
"#DiRuangGantiTimnas. Z: untung wasitnya bukan orang indo. B: memang kenapa, kaka? Z: besok monas bisa penuh orang lagi," cuit @andriewiwi.
Ada pula cuitan kocak dari @FakhriRafiki yang dilengkapi dengan tagar @DiRuangGantiTimnas.
"Boaz : Ndik, gimana cara kita hadapi thailand di final nanti? Andik : kita sewa wasit yg tadi! ;') #DiRuangGantiTimnas," kicau @FakhriRafiki.
Indonesia lolos ke final berkat gol Manahati Lestusen yang sukses mengeksekusi titik putih.
Gol Manahati itu membuat Indonesia unggul agregat 4-3 di Stadion My Dinh.
Vietnam yang mencoba menyamakan agregat tetap gagal hingga pertandingan berakhir.
Sumber : Tribunnews